https://youtu.be/NfAQ6ZbmW_I
KOTA SORONG – Angka kesembuhan pasien Covid-19 di Kota Sorong terus meningkat. Dari Data Satgas Covid-19 setempat hingga Selasa, 07 September terdadapat 26 Pasien dinyatakan sembuh. Secara keseluruhan total pasien sembuh sejak Covid-19 merebak mencapai Lima Ribu Sembilan Ratus Tiga Orang atau Meningkat Menjadi 98,07 Persen. Selain itu terdapat penambahan 22 Kasus Baru yang terkonfirmasi positif Covid-19 sehingga total angka positif di Kota Sorong mencapai 6.019 Orang.
Jumlah Pasien Covid-19 dengan gejala yang dirawat di Rumah Sakit Rujukan Covid-19 di Kampung Baru berjumlah Enam Orang sementara di Rumah Sakit Angkatan Laut Enam Pasien. Untuk lebih meningkatkan angka kesembuhan di Kota Sorong, Satgas Covid-19, menghimbau masyarakat untuk terus mematuhi protokol kesehatan dengan selalu menerapkan 5 M, yaitu, Mencuci Tangan, Selalu Menggunakan Masker, Menjaga Jarak, Membatasi Mobilitas di Luar Rumah, dan Menghindari Kerumunan.
– Tim Liputan Papua Channel –