https://www.youtube.com/watch?v=NNfX9JIKg0c
Kota Sorong – Lapak pedagang ikan di pasar Boswesen Kota Sorong akan dibongkar untuk digantikan dengan sarana wisata pantai. Walikota Lambertus Jitmau kepada awak media usai penyerahan dokumen pelaksanaan anggaran APBD tahun anggaran 2021 di aula Samusiret Rabu pagi 17 November 2021 menjelaskan, para pedagang ikan pasar boswesen akan segera dipindahkan ke pasar Modern Rufei setelah lapak khusus pedagang ikan di pasar Modern Rufei selesai dibangun selama kurang lebih satu bulan.
“Pasar ikan harus selesai dulu! pasar ikan kecil saja. Dibangun paling tidak sampai 1 bulan. Selesai pasar ikan semua pindah. Berarti pasar ikan yang ada sekarang saya bongkar. Mulai dari jembatan itu saya bangun pagar tembok dengan pintu untuk masuk keluar. Di tempat itu ditata bagus sebagai tempat rekreasi” kata wali kota.
-Tim Liputan Papua Channel-

