Monday, 10 November 2025

DUA OKNUM POLISI DI PAPUA DIDUGA TERLIBAT PENYULUDUPAN MIRAS

-

https://www.youtube.com/watch?v=A_iUt2mn5ns
Yalimo – Dua oknum anggota polisi diduga terlibat dalam penyuludupan ribuan minuman keras. Mereka kedapatan berada dalam dua unit mobil yang memuat miras dan terjaring razia di pos penjagaan distrik Elelim kabupaten Yalimo Senin 15 November 2021.

Saat dilakukan pemeriksaan, muatan mobil yang ditumpangi oknum berinisial L dan rekannya oknum anggota brimob, petugas menemukan ribuan botol miras bermerek yang diangkut dari Jayapura menuju kabupaten jayawijaya. Kedua oknum tersebut kemudian diamankan dan saat ini sudah di tangani oleh propam polda Papua untuk dimintai keterangan lebih lanjut. Turut diamankan pengemudi mobil masing-masing berinisial HS dan AG sedangkan barang bukti ribuan botol miras dilaporkan telah dimusnahkan di halaman pos ramil Benawa dengan disaksikan kepala kampung dan tokoh masyarakat setempat.

-Tim Liputan Papua Channel-

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Artikel Terbaru