https://youtu.be/zOcXGuUTTQM
JAYAPURA-PAPUA – Kurang lebih Dua Belas hari hilang pasca penyerangan dan pembakaran di Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua, Gerald Sokoy, akhirnya berhasil ditemukan dalam keadaan masih hidup. Gerald Sokoy yang diduga disandra oleh Kelompok Kriminal Sparatis Bersenjata (KKSB) dikembalikan kepada pihak keluarga.
Gerald dijemput oleh Pemerintah Kabupaten Pegunungan Bintang di Distrik Okikha dan langsung dibawa ke Jayapura. Kedatangannya disambut langsung oleh orang tuanya, Yohanis Sokoy dan Tirsa Monim. Pemkab Pegunungan Bintang, mengaku berhasil membebaskan Gerald Sokoy setelah melakukan pendekatan kepada KKSB melalui Tokoh Agama di Distrik Okhika. Gerald Sokoy diantar KKSB ke Distrik Okhika, Jumat 24 September lalu.
– Tim Liputan Papua Channel –