Thursday, 20 March 2025

TOLAK VAKSINASI COVID-19, WARGA MANOKWARI BLOKADE JALAN

-

https://youtu.be/wJlKOdAkQmQ
KAB.MANOKWARI – Sejak Rabu pagi warga di beberapa kampung memblokir jalan poros Manokwari-Sorong di Distrik Warmare, Kabupaten Manokwari, Papua Barat. Warga memblokir jalan dengan menggunakan kayu dan membakar ban bekas di tengah jalan sehingga mengakibatkan arus lalulintas di ruas jalan tersebut lumpuh total.

Pemblokiran dilakukan di beberapa kampung yakni Kampung Dindey, Madrat, Duwin, Subsay, Indisey, Meni dan Kampung Snaimboy. Warga menuntut agar vaksinasi Covid-19 dihentikan karena menurut warga ada masyarakat yang meninggal setelah di vaksinasi. Warga juga meminta pemerintah menghapus persyaratan yang mengharuskan setiap warga yang keluar masuk suatu wilayah harus menunjukan Sertifikat Vaksin.

Menurut warga syarat tersebut seolah memaksa masyarakat wajib mengikuti vaksin padahal vaksinasi Covid-19 seharusnya bukan menjadi sebuah paksaan. Saat bertemu warga di lokasi pemalangan, Bupati Manokwari, Hermus Indou, memberikan penjelasan dengan baik terkait pentingnya menjaga portokol kesehatan dan vaksinasi.

Bupati menyampaikan pemerintah tidak memaksa warga untuk mengikuti vaksin. Warga diberikan kebebasan menentukan pilihan terkait kesiapan dirinya saat di vaksin. Hingga berita ini disiarkan aparat kepolisian dan warga setempat terlihat bergotong royong untuk membuka sejumlah blokade.

– Tim Liputan Papua Channel –

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Artikel Terbaru