Thursday, 12 December 2024

KAFILAH TAMBRAUW RESMI DIUTUS PEMKAB KE AJANG MTQ 7 PAPUA BARAT

-

https://youtu.be/Uj-Ereq3h2c

Kafilah MTQ Tambrauw yang akan berlomba di arena MTQ ke-7, tingkat Provinsi Papua Barat Tahun 2018, secara resmi dikirim Pemerintah Daerah Kabupaten Tambrauw, dalam sebuah acara pelepasan. Dalam acara tersebut, dilakukan prosesi penyerahan Panji MTQ oleh Sekretaris Daerah, Engelberthus Kocu, kepada ketua panitia MTQ Kabupaten Tambrau, Muhammad Zen Hayatudin.

Dalam sambutannya, SEKDA Engelberthus Kocu, menyampaikan, tidak ada target khususyang diberikan oleh PEMDA kepada para Kafilah, namun prestasi yang dicapai Kafilah Tambrauw pada ajang MTQ 2017 dapat dijadikan motivasi dan pemicu semangat dalam ajang MTQ tahun ini. Kafilah Tambrauw yang dikirim, terdiri dari Qori dan Qoriyah, akan mengikuti beberapa cabang perlombaan.

SEKDA berharap, panitia MTQ Tambrauw untuk bisa melaksanakan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab, dan kepada segenap Kafilah diharapkan untuk selalu menjaga kesehatan, agar dapat memberikan prestasi terbaik bagi Kabupaten Tambrauw.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Artikel Terbaru